Senin, 14 Oktober 2013

BAKPAO ISI AYAM

Bakpao Isi Ayam


















Bahan:
·        300 gr tepung terigu protein rendah
·         60 gr tepung maizena
·         30 gr mentega putih
·         ½ sendok teh baking powder
·         8 gr ragi instan
·         100 gr gula halus
·         175 ml air es
·         1 sendok teh garam

Bahan isian:
·        200 gr ayam giling/ ayam cincang
·         4 buah bawang merah
·         2 siung bawang putih
·         1 buah bawang bombay
·         ¼ sendok teh merica bubuk
·         1 batang daun bawang
·         ¼ sendok teh gula
·         ½ sendok teh garam

·         Untuk adonan isi
Haluskan bawang merah, bawang putih, dan bawang bombay. Tambahkan garam, gula pasir dan merica bubuk. Tumis hingga harum.
Masukkan ayam giling dan daun bawang, aduk hingga rata dan tumis hingga matang.


Cara membuat bakpao:
1.    Campurkan tepung terigu, maizena, ragi, baking powder dan gula halus, aduk sampai rata
2.    Masukkan air es, uleni hingga kalis
3.    Tambahkan mentega putih dan garam, uleni dan diamkan selama 30 menit
4.    Timbang adonan masing – masing 30 gram. Bulatkan lalu diamkan selama 10 menit
5.    Pipihkan dan isi dengan adonan isi. Bentuk bulat lagi lalu letakkan diatas kertas bakpao
6.    Diamkan selama 30 menit hingga mengembang
7.    Kukus diatas api sedang selama 30 menit/ hingga matang
8.    Angkat dan sajikan
a
aAdonan isi juga dapat divariasikan dengan coklat, kacang hijau atau selai lain sesuai selera








Jumat, 24 Mei 2013

RESEP NUGGET TAHU ASAM MANIS


RESEP NUGGET TAHU ASAM MANIS



Yang diatas itu foto kelompok biologi dan bioter aku selama kelas XI di SMAN 38 jakarta.
Kami terdiri dari  febby, dhita, syahrul, oddi dan aku yang pake kerudung hehehe.

Beberapa minggu lalu, sekolah kami sedang mengadakan acara masak- masak (praktikum bioter) menggunakan bahan makanan tradisional. Kami berencana untuk membuat nugget oncom. Namun rasa oncom ini ternyata terlalu dominan, rasanya jadi tidak seperti nugget tapi justru mirip combro hehhe. Akhirnya kita memutuskan untuk menggunakan bahan dasar tahu. 
nah membentuknya jangan terlalu kebesaran yaaa, sewajarnya ukuran nugget aja. selamat mencoba, semoga suksess. yummm...





BAHAN NUGGET:

·         2 tahu putih besar
·         ½ ekor ayam
·         5 butir telur
·         ¼ sendok teh merica
·         1 sendok makan garam
·         5 siung bawang putih
·         Tepung panir/roti

BAHAN SAUS ASAM MANIS:
·         Saus tomat
·         Saus sambal
·         Bawang bombay
·         Bawang putih
·         Garam
·         Gula
·         Merica
·         Garlic powder
·         Cuka
·         Tepung maizena

 
CARA PEMBUATAN NUGGET TAHU:
1.    Haluskan merica, bawang putih dan garam
2.    Hancurkan tahu
3.    Campurkan bumbu, ayam yang telah digiling, dan tahu
4.    Masukkan 3 butir telur dalam adonan
5.    Bentuk adonan sesuai selera
6.    Kukus selama 20-30 menit diatas air mendidih
7.    Angkat lalu diamkan beberapa saat
8.    Kocok kasar 2 butir telur
9.    Celupkan satu demi satu adonan kedalam telur
10. Kemudian guling-gulingkan diatas tepung panir
11. Nugget dapat langsung digoreng atau disimpan dalam lemari es


CARA PEMBUATAN SAUS ASAM MANIS:
1.     Iris bawang bombay dan bawang putih, kemudian tumis hingga hingga harum.
2.  Masukkan satu botol kecil saus tomat, dan saus sambal secukupnya. Lalu beri air secukupnya.
3.  Kemudian masukkan merica, garam, gula, dan garlic powder secukupnya. Lalu aduk hingga bumbu merata.
4.     Masukkan satu sendok makan tepung maizena kedalam saus agar sedikit mengental.
5.     Lalu masukkan dua sendok teh cuka, aduk hingga semua bumbu merata.
6.     Sajikan saus bersama nugget tahu.



Jumat, 04 Januari 2013

the i love you wall-paris

the i love you wall :*

Paris - Selain Menara Eiffel, Paris masih punya tempat lain yang tak kalah romantis, yaitu 'The I Love You Wall'. Ini adalah dinding berukirkan kata cinta menggunakan banyak bahasa. Pas untuk nyatakan cinta!

'The I Love You Wall' atau Le mur des je t'aime pertama kali dibangun pada tahun 1936. Tembok ini diciptakan oleh dua seniman Prancis, yaitu Frederic Baron dan Claire Jito.

Pada awalnya, mereka hanya mengumpulkan kata-kata cinta dari banyak orang dalam notebook. Keduanya meminta setiap orang menulis pesan cinta menggunakan bahasa asli.

Hasilnya, terkumpulah ratusan kata 'I Love You' dari berbagai negara. Kemudian, keduanya memiliki ide untuk membuat mural, dan menuliskan kata 'I Love You' di sana.

'The I Love You Wall' memiliki luas sekitar 416 meter persegi. Tembok ini tersusun dari keramik kecil berwarna biru dengan ukuran 21x29,7 meter.

Saat ini, tembok cinta bisa Anda lihat depan Jehan Square, di Kota Prancis. Ada ratusan kata I Love You yang ditulis dalam 311 bahasa, termasuk 192 bahasa resmi yang terdaftar di PBB, seperti yang ditulis Atlas Obscura, Rabu (2/1/2013).

Biasanya, tembok 'I Love You' datang menjejali tembok ketika Valentine tiba. Untuk yang belum memiliki pasangan, biasanya mereka datang dan menyatakan cinta di sana. Sedangkan pengunjung yang telah memiliki pasangan, mereka akan datang untuk mengabadikan momen lewat jepretan kamera.































http://travel.detik.com/read/2013/01/02/191725/2131642/1383/romantis-the-i-love-you-wall-saingan-eiffel-di-prancis?utm_source=twitterfeed&utm_medium=twitter